Cara Mudah Mengukur Tegangan AC dan DC Menggunakan AVO Meter


Seorang teknisi instalatir listrik sebelum memulai pekerjaannya memerlukan informasi cara kerja peralatan listrik yang akan dipasang salah satunya adalah voltage atau tegangan. Mengukur tegangan listrik menggunakan alat ukur AVO Meter atau Multimeter dapat dilakukan dengan cara memilih fungsi voltmeter pada selektor multimeter.

Tegangan listrik dibagi menjadi 2 jenis yaitu tegangan listrik searah Direct Current (DC) dan tegangan listrik bolak-balik Alternating Current (AC). Mengukur tegangan listrik AC dan DC, AVOmeter menyediakan fungsi yang berbeda yaitu:

  1. Fungsi Selektor VAC (Voltmeter AC) untuk mengukur tegangan listrik AC 
  2. Fungsi Selektor VDC (Voltmeter DC) untuk mengukur tegangan listrik DC
Kemampuan mengukur voltage atau tegangan dari AVO Meter tergantung spesifikasi AVO Meter yaitu pada batas ukur yang dimiliki oleh sakelar jangkauan ukur AVO meter.

Mengukur Tegangan AC Menggunakan AVOmeter

Sebelum mengukur tegangan AC kamu perlu mengatur posisi selektor atau sakelar jangkauan ukur dan batas ukur. Jika kamu akan mengukur tegangan 220 ACV, sakelar jangkauan ukur harus berada pada posisi ACV, dan batas ukur atau range pada angka 250 ACV.
Jika kamu akan mengukur tegangan ACV dari sumber PLN atau mengukur tegangan listrik rumah maka hal yang perlu diperhatikan adalah berapa tegangan PLN yang kamu gunakan, misalnya tegangan yang akan diukur adalah 220V maka batas ukurnya adalah 250 Volt.

Langkah - langkah :
  1. Sebelum memulai pengukuran, kalibrasikan terlebih dahulu AVOmeter ke arah angka 0
  2. Putarlah sakelar atau selektor diatas 220V yaitu 250 Volt. Jika kamu akan mengukur misal 30 Volt maka sakelar pada posisi diatas 30 Volt yaitu 50 Volt.
  3. Pasanglah kedua probe ke AVO meter. 
  4. Lalu hubungkan/tancapkan ujung probe ke masing - masing lubang terminal.
  5. Perhatikan papan skala, dan catatlah hasil pengukuran.

Mengukur Tegangan DC Menggunakan AVOmeter

AVO Meter atau Multimeter juga bisa digunakan untuk mengukur seberapa besarnya tegangan DC baik di dalam sebuah accu, baterai, power supply dan peralatan elektronik dc lainnya.


  1. Sama seperti akan mengukur tegangan ACV, Pertama yang perlu kamu lakukan adalah mengkalibrasikan AVO metermu agar hasil pengukuran bisa akurat.
  2. Putarlah sakelar sesuai dengan apa yang akan kamu ukur, jika kamu akan mengukur peralatan elektronik DC bertegangan 30 Volt maka sakelar pada posisi diatas 30 Volt, yaitu 50 Volt.
  3. Pasang kedua Probe, Lalu Hubungkan ujung probe ke masing masing kutub.
  4. Perhatikan jarum penunjuk ke arah kanan, lalu catatlah hasil pengukuran tegangan DCV pada Baterai.
Pengukuran menjadi pekerjaan yang wajib dilakukan bagi seorang teknisi listrik, dari hasil pengukuran kita bisa menyimpulkan banyak hal dan dari pengukuran itulah kita juga bisa melakukan langkah awal misalnya seperti perbaikan dan perawatan peralatan.


Posting Komentar